Wednesday, April 4, 2018

Menikmati Keindahan Alam Bogor di Bukit Bintang

Hallo Lur, kalau ngomongin tempat wisata bogor emang gada abisnya ya? apalagi dengan geografis kota bogor yang sangat sejuk dikarenakan bogor terletak diantara kaki gunung salak dan gunung gede sehingga banyak bermunculan tempat wisata pemandangan alam yang sangat indah dan tentu bisa menghipnotis kita jika berkunjung kesana seperti wisata panorama pabangbon, ranggon hills, mustika manik dll.
Kali ini team sabogor bakal ngebahas tempat wisata bukit bintang yang lagi ngehits banget di media sosial terutama di instagram dan facebook, bukan hanya karena keindahan pesona alamnya tapi juga spot spot yang menarik buat selfie dan jadi tempat nongkrong dulur sabogor.
Mau tau keseruannya kayak gimana?. Cekidot...
fotonya IG : @megasw_66
Fotonya IG : @khairakekey
Tempat ini juga cocok banget buat spot prewed lur, dijamin keren deh
Fotonya IG : @loymaulana
Fotonya IG: putri.permatasr
Ngga melulu bareng bokin a.k.a pacar juga sih lur, bareng temen temen juga seru kok, ada spot buat kamu yang suka foto bareng sama sahabat kayak gini neh
Fotonya IG : @uninyasatrio
Dan masih banyak lagi spot yang wajib kamu coba disini, kalo kamu udah ga sabar mau kesana dan pengen tau alamatnya,disini lur
 Jl. Raya Leuwiliang No.16640, Cibeber I, Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat 16640
Masih bingung? pokoknya dari arah Bogor kota kamu bisa lewat jalan raya dramaga menuju leuwiliang, nah sebelum pasar leuwiliang ada pertigaan belok kiri arah cikaracak, ngga jauh dari situ ada smpn 4 dan kamu belok kanan tinggal lurus aja kok lur, seperti kata pepatah malu bertanya sesat dijalan.
Are gene masih nyasar? pake GPS aja lur 

Nah yang terakhir pasti kamu penasaran masalah harga tiket masuk kan?, meski dibukit bintang kamu disuguhkan dengan segala keindahan alam dan spot spot yang keren tapi tiket masuknya murah banget kok lur, cuma Rp.5000,- rupiah lho (exclude parkir Rp.2000 buat motor).

Saturday, November 19, 2011

CARA MELINDUNGI PERUSAHAAN DARI CYBER CRIME

cyber-crime

Sekarang dengan perkembangan zaman yang canggih, hampir dipastikan semua perusahaan memiliki teknologi yang modern. Sayangnya dengan perkembangan teknologi ini, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menerobos masuk dalam database perusahaan. Untuk itu para ahli IT dipekerjakan, namun bagaimana cara melindungi perusahaan dari serangan internal?

Berdasarkan survey yang telah dilakukan diberbagai negara tentang penelitian profesional tingkat-C, tim TI strategis dan taktis, serta individu-individu yang bertugas pada sumber daya TI di perusahaan-perusahaan dengan rata-rata memiliki 5 hingga lebih dari 5000 karyawan. Ternyata masih banyak terjadi penjebolan keamanan dan kekurangan lainnya.

Strategi yang sering dilakukan oleh mayoritas perusahaan adalah dengan meningkatkan jumlah staf Departemen IT, mulai dari keamanan Endpoint, Web, hingga ke Email. Tujuannya adalah untuk memaksimalkan keamanan perusahaan secara optimal.

Langkah – langkah yang bisa dijalani oleh perusahaan ada banyak agar bisa lebih optimal. Berdasarkan saran Raymond Goh, seorang Director Systems Engineering Regional Asia Pasifik Symantec berbagi informasi dengan kita mengenai kiat melindungi perusahaan dari serangan internal. Tips tersebut adalah sebagai berikut :

1. Menegakkan kebijakan TI

Perusahaan dapat menegakkan kebijakan melalui otomatisasi dan alur kerja terintegrasi untuk melindungi informasi, mengidentifikasi ancaman, dan memulihkan insiden jika terjadi atau mengantisipasinya sebelum terjadi.

2. Melindungi informasi secara proaktif

Dengan mengambil pendekatan yang menekankan pada pemahaman konten untuk melindungi informasi merupakan kunci dalam mengidentifikasi dan mengklasifikasi informasi rahasia yang sangat penting. Mengetahui dimana informasi tersebut berada, siapa yang dapat mengaksesnya, dan bagaimana informasi masuk atau keluar dari organisasi Anda. Secara proaktif melakukan enkripsi juga akan membantu organisasi atau perusahaan meminimalisir konsekuensi dari hilangnya perangkat.

3. Validasi

Untuk membantu kontrol akses, administrator TI perlu melakukan validasi dan melindungi identitas, situs, dan perangkat pengguna dalam organisasi mereka. Lebih lanjut, mereka harus memberikan koneksi terpercaya dan otentifikasi transaksi.

4. Pengelolaan dengan implementasi

Mengelola sistem dengan mengimplementasikan lingkungan operasional yang aman, mendistribusikan dan mewajibkan implementasi tambahan keamanan, melakukan otomatisasi proses untuk meningkatkan efisiensi, serta mengawasi dan melaporkan status sistem.

5. Perlindungan infrastruktur

Administrator TI perlu melindungi infrastruktur mereka dengan mengamankan semua endpoint mereka, termasuk meningkatnya jumlah perangkat bergerak, serta lingkungan pengiriman pesan dan web. Menjaga server internal yang kritikal dan menerapkan kemampuan untuk mem-backup dan memulihkan data juga harus menjadi prioritas. Selain itu, organisasi perusahaan membutuhkan visibilitas, intelijen keamanan, dan evaluasi program berbahaya yang berkelanjutan dalam lingkungan mereka untuk merespon ancaman secara cepat.

Langkah-langkah diatas adalah beberapa dari sekian banyak cara yang dapat digunakan untuk melindungi perusahaan dari berbagai serangan, baik serangan eksternal maupun serangan internal. Karena di jaman sekarang, banyak terjadi serangan cyber yang kerap kali dilakukan oleh para hacker. Biasanya para hacker tersebut memilii grup atau organisasi.

Hacker seringkali memanfaatkan spam atau spyware untuk merusak sistem perusahaan dari dalam tubuh perusahaan. Untuk itu, ada baiknya jika perusahaan kita melakukan berbagai tindakan preventif untuk mencegah terjadinya risiko yang tidak terduga. Sekian informasi yang dapat saya bagikan, semoga bermanfaat buat kita semua…


Sumber : www.kompasiana.com

MENGUJI KEAMANAN SISTEM

Berbicara mengenai keamanan dalam sebuah sistem komputer, tak akan lepas dari bagaimana seorang cracker dapat melakukan penetrasi ke dalam sistem dan melakukan pengrusakan. Ada banyak cara yang biasanya digunakan untuk melakukan penetrasi antara lain : IP Spoofing (Pemalsuan alamat IP), FTP Attack, Unix Finger Exploit, Flooding, Email Exploitsm Password Attacks, Remote File Sisem Attacks, dll.

Pada umumnya, cara-cara tersebut bertujuan untuk membuat server dalam sebuah sistem menjadi sangat sibuk dan bekerja di atas batas kemampuannya sehingga sistem akan menjadi lemah dan mudah dicrack.

Seorang hacker bisa dipekerjakan untuk mencari celah-celah (hole) dalam sebuah sistem keamanan. Hacker akan menggunakan berbagai teknik yang diketahuinya termasuk teknik-teknik di atas untuk melakukan penetrasi ke dalam sistem. Hacker juga akan mengkombinasikan berbagai cara di atas dan menggunakan berbagai teknik terbaru yang lebih canggih. Dengan demikian diharapkan titik rawan dalam sebuah sistem dapat diketahui untuk kemudian dilakukan perbaikan. Setelah perbaikan dilakukan (dengan melibatkan sang hacker), sistem akan kembali diuji. Demikianlah proses ini dilakukan berulang-ulang sehingga semua celah yang ada dalam sistem kemanan bisa ditutup.

Untuk melakukan proses ini, tentunya dibutuhkan seorang hacker yang benar-benar berpengalaman dan memiliki tingkat pengetahuan yang tinggi. Tidak semua hacker bisa melakukan hal ini dengan baik, apalagi jika kita memakai seorang cracker.


Sumber : Peter L & Ronny S

TINGKATAN DALAM HACKER

Hacker adalah Sebutan untuk seseorang yang dapat membaca, mengerti dan dapat memahami bahasa pemrograman, hacker tidak memandang usia (yang usianya lebih tinggi belum tentu seorang hacker senior), karena didalam dunia hacker tidak mengenal istilah senioritas, hal itu disebabkan karena hacker tidak bekerja hanya dengan mengandalkan teori. Namun, Hacker selalu mengutamakan pengalaman dilapangan. dan yang perlu di garis bawahi dalam Dunia Hacker ialah,Ia disebut hacker apabila ia bekerja berdasarkan dan berpedoman pada kode etik dan aturan main hacker, bila salah satu saja kode etik etika hacker itu diabaikan di langgar atau bahkan dibongkar serta keluar dari aturan main maka ia bukan lah seorang Hacker melainkan seorang “Cracker”.

Seorang hacker sejati tidak pernah melanggar kode Etik Hacker dan Ia selalu bertindak sesuai dengan aturan main Hacker. Apapun Alasannya

Adapun beberapa Tingkatan dalam Hacker :


1. Elite
Juga dikenal sebagai 3l33t, 3l337, 31337 atau kombinasi dari itu; merupakan ujung tombak industri keamanan jaringan. Mereka mengerti sistemoperasi luar dalam, sanggup mengkonfigurasi & menyambungkan jaringan secara global. Sanggup melakukan pemrogramman setiap harinya. Sebuah anugrah yang sangat alami, mereka biasanya effisien & trampil,menggunakan pengetahuannya dengan tepat. Mereka seperti siluman dapat memasuki sistem tanpa di ketahui, walaupun mereka tidak akan menghancurkan data-data. Karena mereka selalu mengikuti peraturan yang ada.

2. Semi Elite
Hacker ini biasanya lebih muda daripada Elite.Mereka juga mempunyai kemampuan & pengetahuan luas tentang komputer. Mereka mengerti tentang sistem operasi (termasuk lubangnya). Biasanya dilengkapi dengan sejumlah kecil program cukup untuk mengubah program eksploit. Banyak serangan yang dipublikasi dilakukan oleh Hacker kaliber ini, sialnya oleh para Elite mereka sering kali di kategorikan Lamer.

3. Developed Kiddie
Sebutan ini terutama karena umur kelompok ini masih muda (ABG)&masih sekolah. Mereka membaca tentang metoda hacking & caranya di berbagai kesempatan. Mereka mencoba berbagai sistem sampai akhirnya berhasil & memproklamirkan kemenangan ke lainnya.Umumnya mereka masih menggunakan Grafik UserInterface (GUI) & baru belajar basic dari UNIX, tanpa mampu menemukan lubang kelemahan baru di sistem operasi.

4. Script Kiddie:
Seperti developed kiddie, Script Kiddie biasanya melakukan aktifitas di atas. Seperti juga Lamers, mereka hanya mempunyai pengetahuan teknis networking yang sangat minimal. Biasanya tidak lepas dari GUI. Hacking dilakukan menggunakan trojan untuk menakuti & menyusahkan hidup sebagian pengguna Internet.

5. Lamer:
Mereka adalah orang tanpa pengalaman & pengetahuan yang ingin menjadi Hacker (wanna-be Hacker). Mereka biasanya membaca atau mendengar tentang Hacker & ingin seperti itu. Penggunaan komputer mereka terutama untuk main game, IRC, tukar menukar software prirate, mencuri kartu kredit. Biasanya melakukan hacking menggunakan software trojan, nuke & DoS. Biasanya menyombongkan diri melalui IRC channel dsb. Karena banyak kekurangannya untuk mencapai elite, dalam perkembangannya mereka hanya akan sampai level developed kiddie atau script kiddie saja.

Sumber : www.terbaca.com

JENIS-JENIS CYBERCRIME

Ada banyak jenis cybercrime yang terjadi di dunia global dan beberapa di antaranya telah sering terjadi di Indonesia, antara lain :

1. HACKING

Adalah kegiatan menerobos program komputer milik orang/pihak lain. Hacker adalah orang yang gemar ngoprek komputer, memiliki keahlian membuat dan membaca program tertentu, dan terobsesi mengamati keamanan (security)-nya.

2. CRACKING

Sebutan untuk “cracker” adalah “hacker” bertopi hitam (black hat hacker). Berbeda dengan “carder” yang hanya mengintip kartu kredit, “cracker” mengintip simpanan para nasabah di berbagai bank atau pusat data sensitif lainnya untuk keuntungan diri sendiri. Meski sama-sama menerobos keamanan komputer orang lain, “hacker” lebih fokus pada prosesnya. Sedangkan “cracker” lebih fokus untuk menikmati hasilnya.

3. DEFACING

Adalah kegiatan mengubah halaman situs/website pihak lain, seperti yang terjadi pada situs Marketiva malaysia, Partai Golkar, BI baru-baru ini dan situs KPU saat pemilu 2004 lalu. Tindakan deface ada yang semata-mata iseng, unjuk kebolehan, pamer kemampuan membuat program, tapi ada juga yang jahat, untuk mencuri data dan dijual kepada pihak lain.

4. CARDING :

Adalah kegiatan berbelanja menggunakan nomor dan identitas kartu kredit orang lain, yang diperoleh secara ilegal, biasanya dengan mencuri data di internet. Sebutan pelakunya adalah “carder”. Caranya para carder menawarkan barang-barang seolah-olah hasil carding-nya dengan harga murah di channel. Misalnya, laptop dijual seharga Rp 1.000.000. Setelah ada yang berminat, carder meminta pembeli mengirim uang ke rekeningnya. Uang didapat, tapi barang tak pernah dikirimkan.

5. FRAUD

Merupakan kejahatan manipulasi informasi dengan tujuan mengeruk keuntungan yang sebesar-besarnya. Biasanya kejahatan yang dilakukan adalah memanipulasi informasi keuangan. Sebagai contoh adanya situs lelang fiktif. Melibatkan berbagai macam aktivitas yang berkaitan dengan Fraud kartu kredit. Carding muncul ketika seseorang yang bukan pemilik kartu kredit menggunakan kartu kredit tersebut secara melawan hukum. contoh ” credit card fraud, money laundering “

6. SPAMMING

Adalah pengiriman berita atau iklan lewat surat elektronik (e-mail) yang tak dikehendaki. Spam sering disebut juga sebagai bulk email atau junk e-mail alias “sampah”. Meski demikian, banyak yang terkena dan menjadi korbannya. Yang paling banyak adalah pengiriman e-mail dapat hadiah, lotere, atau orang yang mengaku punya rekening di bank di Afrika atau Timur Tengah, minta bantuan “netters” untuk mencairkan, dengan janji bagi hasil. Kemudian korban diminta nomor rekeningnya, dan mengirim uang/dana sebagai pemancing, tentunya dalam mata uang dolar AS, dan belakangan tak ada kabarnya lagi. Seorang rector universitas swasta di Indonesia pernah diberitakan tertipu hingga Rp1 miliar dalam karena spaming seperti ini.

7. CYBER PORNOGRAPHY

Adalah Pornografi yang dilakukan di internet, dapat diakses secara bebas. Ada yang membayar terlebih dahulu melalui pendaftaran dan pembayaran dengan kartu kredit, namun ada juga yang gratis. Situs ini dapat diakses dengan bebas, meskipun mereka yang mengakses ini masih belum cukup umur. Kafe internet ataupun di penyedia layanan internet lainnya tidak ada aturan pembatasan umur, pembatasan akses, dan aturan lain yang membatasi akses negatif.

8. ONLINE GAMBLING

Biasa juga di sebut sebagai Internet gambling, kegiatan ini terjadi karena peletakan taruhan pada kegiatan sport atau kasino melalui Internet. Kadang-kadang juga digunakan untuk tempat iklan di Internet bagi taruhan sport lewat telepon. Online game yang sesungguhnya sebetulnya jika seluruh proses baik itu taruhannya, permainannya maupun pengumpulan uangnya melalui Internet.


Sumber : Gunadarma

Wednesday, November 16, 2011

CYBER CRIME

Kejahatan dunia maya (inggris : cybercrime) adalah istilah yang mengacu kepada aktivitas kejahatan dengan komputer atau jaringan komputer menjadi alat, sasaran atau tempat terjadinya kejahatan. Termasuk ke dalam kejahatan dunia maya antara lain adalah penipuan secara online, pemalsuan cek. Penipuan kartu kredit / carding, confidence fraud, penipuan identitas, pornografi anak dll.

Walaupun kejahatan dunia maya atau cybercrime umumnya mengacu kepada aktivitas kejahatan dengan komputer atau jaringan komputer sebagai unsur utamanya, istilah ini juga digunakan untuk kegiatan kejahatan tradisional di mana komputer atau jaringan komputer digunakan untuk mempermudah atau memungkinkan kejahatan itu terjadi.

Contoh kejahatan dunia maya di mana komputer sebagai alat adalah Spamming dan kejahatan terhadap hak cipta dan kekayaan intelektual. Contoh kejahatan dunia maya di mana komputer sebagai sasarannya adalah akses ilegal (mengelabui kontrol akses), malware dan serangan DoS. Contoh kejahatan dunia maya di mana komputer sebagai tempatnya adalah penipuan identitas. Sedangkan contoh kejahatan tradisional dengan komputer sebagai alatnya adalah Pornografi anak dan judi online. Cybercrime dapat dibedakan atas tiga kategori yaitu cyberpiracy, cybertrespass, dan cybervandalism.



Sumber : Wikipedia

Saturday, October 15, 2011

Cara membuat Toko Online

Apakah anda mempunyai barang dagangan dan ingin menjualnya di Internet? Kalau ya, maka yang harus anda lakukan adalah membuat sebuah toko online.

Bagaimana membuat toko online? Apakah sulit membuat toko online? Membuat toko online tidak lah sulit karena saat ini banyak beredar software web untuk keperluan toko online , jadi kita tinggal install saja, tidak perlu harus bisa membuat program web atau menggunakan jasa programmer. Kalau saat ini berencana membuat toko online, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini.

Langkah-langkah Membuat Toko Online

  1. Milikilah sebuah account web hosting. Kalau saat ini anda belum mempunyai web hosting, anda bisa mendaftar di SitusProfit.com. Dengan Rp. 50.000 per bulan, anda mendapatkan disk space 1GB, sudah cukup untuk memuat daftar barang beserta gambar-gambarnya.

  2. Di dalam control panel web hosting, sudah tersedia fasilitas installasi script (software web) untuk keperluan toko online, yaitu CubeCart, osCommerce, ZenCart. Silahkan anda menginstall salah satu dari script ini. Proses instalasi sangat cepat dan tidak memerlukan proses upload.

  3. Pada setiap script toko online, ada fasilitas administrasi. Di halaman administrasi anda bisa melakukan konfigurasi toko, termasuk di dalamnya anda bisa menambah/mengubah data barang beserta dengan gambarnya, melihat pesanan yang masuk, melihat laporan, dsb. Silahkan masuk ke halaman administrasi dan menambah data barang dagangan anda.

  4. Jangan lupa untuk melakukan setting pada rekening pembayaran pesanan dan setting pengiriman. Setting pengiriman harus disesuaikan dengan tarif kurir pengiriman barang yang anda pakai. Biasanya tarif pengiriman harus bisa diminta pada perusahaan kurir, misalnya Pos Indonesia, Tiki, TikiJNE, dll.

Kalau anda sudah melakukan empat langkah di atas, maka toko online anda sudah siap menerima pesanan, anda bisa melakukan promosi agar toko anda ramai dikunjungi.

Oya, script yang beredar di Internet saat ini adalah buatan luar negeri, jadi kebanyakan script toko online tidak sepenuhnya mendukung pengiriman bergaya Indonesia (setengah manual). Oleh karena itu anda harus meng-input tarif — pengiriman per kilogram dan per kota — secara manual, kecuali anda memutuskan untuk memberikan biaya pengiriman gratis atau biaya pengiriman flat-rate.

Beberapa script toko online gratisan yang lain yang bisa anda install adalah:

  • Magento
  • PrestaShop
  • phpShop
  • VirtueMart (Joomla)
  • WP-Commerce (WordPress)

Script-script di atas tidak ada di daftar installer Fantastico. Kalau anda mau menggunakan nya silahkan melakukan upload ke server web hosting dan melakukan instalasi sendiri secara manual.

Semoga tulisan ini bermanfaat, kalau ada pertanyaan atau saran silahkan tulis di bagian komentar blog ini.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Justdamon Themes | Bloggerized by Damanhuri - Jadikan hidup lebih bermakna | Enterprise Project Management